Subscribe:

Selasa, 07 Februari 2012

Sony Ericsson Hadirkan Xperia active Billabong Edition


Jalin kerja sama dengan vendor perlengkapan olahraga ekstrem bernama Billabong, Sony Ericsson mengeluarkan varian terbaru Xperia active Billabong edition.
Antara Xperia active versi standar dan edisi terbaru Billabong memang tidak memilik banyak perbedaan. Hanya saja seperti dikutip dari siaran persnya di situs resmi Sony Ericsson, disebutkan pada edisi khusus ini Xperia active Billabong akan dilengkapi dengan screensaver eksklusif Billabong, berbagai video, serta sebuah aplikasi yang membuat penggunanya bisa up to date menyimak berita terkait olahraga surfing.
Xperia active Billabong edition diklaim sebagai smartphone yang ideal bagi penggemar olahraga ekstrem. Smartphone tangguh yang dikemas dengan anti gores ini dibekali dengan teknologi seperti wet finger tracking dan telah menerima poin tertinggi dalam hal ketahanannya terhadap air dan debu (IP67).
Smartphone ini telah tersedia di beberapa pasar wilayah tertentu. Sayang, berapa harga dari Xperia active Billabong edition ini belum diketahui.

0 komentar:

Posting Komentar